Terlibat Aktif Untuk Kepentingan Surga
Kalangan Sendiri

Terlibat Aktif Untuk Kepentingan Surga

Lori Official Writer
      2446

Ayat Renungan: 

Efesus 6: 18, “Berdoalah setiap waktu di dalam Roh dan berjaga-jagalah di dalam doamu itu dengan permohonan yang tak putus-putusnya untuk segala orang Kudus...”

 

Salah satu buah dari pertumbuhan rohani seseorang adalah kebiasaannya berdoa. Dalam renungan pagi ini, Paulus menyebutkan tentang “doa yang tak putus-putus untuk semua orang kudus”. Jadi seberapa intens kita menaikkan doa untuk hal lain di luar dari diri kita? Memang kita juga perlu mendoakan kehidupan kita, keluarga kita, diri kita dan semua kebutuhan kita. Tapi apakah kita juga tergerak berdoa untuk sesuatu di luar dari diri kita, baik itu gereja kita, kota kita, negara kita, pemimpin kita, atau bahkan orang-orang yang belum percaya. 

Berdoa adalah cara kita melindungi diri kita secara rohani. Tetapi saat kita berdoa untuk orang lain atau sesuatu di luar dari diri kita, kita sedang mengaktifkan “perlengkapan senjata Allah” dan berpartisipasi di dalam kepentingan kerajaan Allah. Kita perlu mengambil porsi untuk kepentingan kerajaan Surga. Ini adalah salah satu tujuan kita ada di dunia! 

Cara paling sederhana berdoa bagi orang lain adalah dengan meneladani cara orang-orang di dalam Alkitab berdoa. Paulus berdoa agar jemaat di Kolose memiliki pengetahuan, hikmat dan pengertian (Kolose 1: 9). Tuhan Yesus berdoa agar kita memiliki kesatuan hati, beroleh perlindungan dan keselamatan (Yohanes 17: 11-12). Kita juga bisa memperkatakan janji-janji Allah terjadi atas semua orang (Mazmur 32: 8). Atau berdoa untuk kesembuhan dan pertolongan atas orang lain, seperti dalam Matius 6: 8.

Berdoa syafaat untuk orang lain dengan tekun bukan saja akan membuat kita terlibat lebih luas untuk kepentingan Tuhan. Tetapi ketika kita menyaksikan Tuhan bekerja melalui setiap doa-doa kita, iman kita akan terus bertumbuh, keberanian kita akan dibangkitkan, dan sukacita kita akan terus bertambah setiap hari. 

 

Action: Ambil satu menit untuk bertanya kepada Roh Kudus tentang sesuatu yang perlu kamu doakan hari ini. Berdoalah dengan sungguh atas hal itu dan nantikan bagaimana Tuhan menyatakan kasih-Nya. 

Ayat Hafalan: “Berjaga-jagalah dan berdoalah, supaya kamu jangan jatuh ke dalam pencobaan: roh memang penurut, tetapi daging lemah.” - Matius 26: 41

Ikuti Kami